Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wajib Tahu! Emas Adalah Investasi yang Menjanjikan

Wajib Tahu! Emas Adalah Investasi yang Menjanjikan

Dari banyaknya jenis investasi, investasi emas juga banyak diganduringi oleh sebgian orang. Bukan hanya sebagai perhiasan, saat ini fungsi emas juga dapat menjadi pilihan investasi yang menguntungkan.

Hal ini dikarenakan emas dinilai mempunyai harga yang cenderung naik dan jarang mengalami penurunan dengan jumlah yang signifikan. 

Seiring dengan polularitasnya yang meningkat, banyak orang yang menjadikan emas sebagai pilihan dalam berinvestasi mengingat harga beli emas tidak terlalu tinggi dibandingkan dengan investasi tanah. 


Emas atau logam mulia merupakan salah satu investasi yang terbilang mudah dan dapat dilakukan oleh siapapun. 

Umumnya emas yang beredar di masyarakat merupakan emas yang berasal dari PT Aneka Tambang (Antam) dan juga PT Untung Bersama Sejahtera (UBS).

Keduanya tentu mempunyai perbedaan harga, hanya saja tidak terlalu jauh. Pada emas UBS harganya sedikit lebih rendah dengan kadar emas 99,99%. 

Di sisi lain emas Antam telah bersertifikat internasional dan juga telah diakui oleh London Bullion Market Association, sedangkan emas dari UBS bersertifikat nasional dari PT UBS sendiri. 

Bagi sebagian orang mempunyai penghasilan yang tetap tidak menjamin masa depan. Sehingga apabila mempunyai keinginan untuk menyiapkan dana pendidikan bagi anak maka investasi emas dapat menjadi alternatif. 

Hanya saja sebelum memulai investasi emas ada beberapa keuntungan  yang perlu di ketahui terlebih dahulu yakni.


Keuntungan Investasi Emas

Mudah dicairkan 

Emas mempunyai tingkat likuiditas yang tinggi atau sifatnya yang mudah untuk dicairkan. Emas dapat dicairkan sewaktu-waktu ke dalam bentuk uang tunai apabila terjadi kepentingan yang mendesak. 

Dapat dibeli sesuai keinginan 

Harga emas yang tidak terlalu tinggi memudahkan semua orang untuk memulai investasi emas walaupun dengan jumlah (gram) yang sedikit.

Saat ini banyak perusahaan yang menawarkan produk tabungan emas dengan minimal tabungan Rp 100 ribu bahkan hanya Rp 10 ribu saja.

Melindungi kekayaan

Harga emas yang stabil dan cenderung mengalami kenaikan dapat melindungi kekayaan yang dimiliki seseorang. 

Nilai emas tahan terhadap resesi 

Emas mempunyai harga yang relatif stabil meskipun terjadi fluktuasi ekonomi. Emas mempunyai korelasi negatif terhadap perubahan IHSG sehingga emas cocok untuk dijadikan sebagai hedging fund atau opsi lindung nilai. 

Bebas Pajak 

Pajak pertambahan nilai atau PPN tidak dikenakan pada emas karena dianggap sebagai bahan baku bagi perhiasan. 


Kekurangan Investasi Emas

Keuntungan dalam berinvestasi diatas tentunya juga di ikuti dengan adanya kekurangan dari investasi emas, diantaranya adalah sebagai berikut.

Tidak menghasilkan pendapatan pasif 

Berbeda dengan investasi saham yang apabila tidak dijual tetap memberikan keuntungan berupa dividen per tahun, investasi emas cenderung tidak menghasilkan pendapatan pasif. 

Dalam artian, pendapatan hanya akan diperoleh ketika emas tersebut dijual. 

Sehingga investasi emas tepat dilakukan apabila untuk keperluan jangka panjang serta menggunakan dana atau uang yang tidak terpakai. 

Tidak cocok dijadikan investasi jangka pendek 

Meskipun mempunyai harga yang stabil, emas cenderung mengalami kenaikan harga yang cukup lambat. Sehingga emas akan lebih menguntungkan jika dijadikan investasi jangka panjang. 

Selisih harga emas lebih tinggi dibanding produk pasar modal

Spread merupakan selisih dari harga jual dan harga beli emas. Fluktuasi harga juga sangat dipengaruhi dengan kondisi ekonomi seperti adanya tingkat inflasi dan kurs rupiah. 

Keuntungan dari investasi emas dapat diperoleh apabila emas dijual pada saat harga tinggi dengan nilai spread yang kecil. 


Tips Investasi Emas yang benar

Setelah mengetahui kelebihan dari investasi emas, tidak salah jika kamu memulai untuk investasi emas.

Saat ini investasi emas juga banyak di ganduringi oleh generasi milenial yang mulai menyadari akan pentingnya investasi untuk masa depan.

Terlebih lagi dengan kehadiran beberapa perusahaan yang menyedikan investasi emas dalam bentuk tabungan dengan harga yang relatif kecil. 

Untuk memulai investasi emas berikut cara-cara yang dapat dilakukan.

Targetkan tujuan investasi emas

Terget yang ditetapkan sebelum investasi emas dapat membantu pencapaian yang di inginkan dari investasi emas tersebut. 

Banyak target yang dapat ditentukan seperti tabungan pernikahan, pendidikan ataupun investasi untuk hari tua. 

Dengan penentuan target tersebut dapat menjadi patokan berapa besaran emas yang dibutuhkan setiap bulannya hingga mencapai target yang di inginkan. 

Cek harga emas

Sebelum membeli emas untuk investasi, maka tidak ada salahnya untuk mengecek harga emas pada situs resmi pegadaian, butik emas Antam, marketplace, dan juga toko emas yang sudah terpercaya. 

Pada situs resmi tersebut biasanya akan disajikan informasi mengenai harga emas per gram, setengah gram, lima gram bahkan hingga 100 gram. 

Selain itu, bandingkan harganya dengan berita ekonomi terkini tentang emas. Hal ini penting dilakukan karena harga emas dalam negeri juga dipengaruhi harga emas dunia. 

Tentukan cara berinvestasi 

Pembelian emas hendaknya dilakukan pada tempat yang sudah resmi dan terpercaya, hal ini perlu dilakukan agar terhindar dari penipuan.

Biasanya tempat penjualan emas yang resmi akan menyetrakan surat-surat dan sertifikatnya. 

Pembelian emas dapat dilakukan pada butik emas Antam, toko emas yang terpercaya, tabungan emas di Pegadaian maupun memalui marketplace. 

Apabila ingin membeli emas dalam bentuk fisik, maka emas dapat langsung di bawa pulang dan menyimpannya di rumah.

Akan tetapi apabila investasi emas dilakukan dalam bentuk tabungan emas, maka dapat dilakukan dengan sistem mencicil atau menabung uang sesuai dengan kemampuan, kemudian sistem tabungan tersebut akan mengkonversi uang ke dalam bentuk emas (gram). 

Simpan emas ditempat yang aman

Tempat penyimpanan emas yang aman akan menjamin keberadaan emas. Salah satu pilihan tempat yang dapat dijadikan sebagai tempat penyimpanan emas dirumah sendiri adalah di dalam brankas atau safety box.

Hanya saja apabila dirasa kurang aman maka pilihan selanjutnya adalah penyimpanan melalui self deposit box (SDB) yang kini banyak ditawarkan oleh pihak bank. 

Hanya saja dengan memilih SDB sebagai tempat penyimpanan emas, tentu akan dikenakan biaya tergantung pada masing-masing bank.

Selain digunakan untuk menyimpan emas, SDB juga dapat digunakan untuk menyimpan barang atau surat berharga lainnya. 


Sejak dahulu emas terbukti mampu menjaga nilai uang selama ribuan tahun. Selain itu emas juga masih dapat mengalami peningkatan meskipun terjadi krisis ekonomi maupun politik.

Tahun 2023 disebut sebagai tahun yang ideal untuk memulai investasi. Hal ini dikarenakan banyak pengamat yang menyebut bahwa harga emas akan meroket karena dolar AS melemah.

Sehingga investasi emas dapat menjadi salah satu opsi yang dapat dipilih untuk memulai investasi.